11 November 2024

Brankas News

Brankasnya Berita Terkini

Mau Makan Sambil Naik Gerobak Sapi, Ada di Warung Omahe Naerien

 

WALAUPUN ditengah pandemi, penikmat kuliner di Yogyakarta tetap bisa menikmati menu makanan yang murah sekaligus bisa berwisata mengendarai gerobak sapi berkeliling area sekitar.

“Kami memiliki konsep family resto, cocok buat keluarga. Maka dari itu kami menyediakan paket wisata gerobak sapi dan kuliner mulai dari Rp 50 ribu per orangnya atau paket hemat dengan Rp 150 ribu untuk empat orang,” kata Nadia, Pemilik Warung Omahe Naerien, Sabtu (30/1/2021).

Untuk menu makanannya sendiri diakui Nadia, Warung Omahe Naerien menyediakan makanan tradisional, seperti oseng mercon, orek tempe, oseng jangel, oseng jipang, dan sayur lodeh, juga ada aneka lauk pauk.

“Kami juga ada Sop Iga yang hanya kami bandrol dengan harga Rp 17 ribu per porsinya, dan kami juga ada wedang Seruni yang merupakan perpaduan Sereh dengan Jeruk Nipis,” tambahnya.

Warung Omahe Naerien yang berlokasi di Jalan Raya Kasongan Km 2, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul ini cukup ditempuh dengan waktu sekitar 20 menit dari pusat Kota Yogyakarta. Dan setibanya disana kita akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang cantik, mulai dari hamparan sawah yang menghijau hingga perbukitan. (rth)

Christian BP (ME)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *