Hari Jadi Blora ke 275 Dinas Dalduk dan KB Usung Gunungan Wadon

Brangkasnews Blora – Grebeg Gunungan dalam rangka Rangkaian kegiatan hari jadi kabupaten Blora yang ke 275, dilaksanakan sepanjang di jl. Pemuda Selasa (10/12/2024)
Sebanyak 275 gunungan yang di bawa oleh masing-masing OPD, BUMD , BUMN dan Desa maupun Kelurahan.
Kemeriahan sudah terlihat sejak pagi hari berdatangan masyarakat sekitar Blora dan siswa sekolah yang ikut memeriahkan.
Warga antusias memperebutkan gunungan yang menggambarkan rasa syukur. Gunungan ini juga diyakini dapat membawa berkah.
Sementara itu ribuan warga berebut dua pasang gunungan Yang di bawa oleh masing-masing pesera. Warga meyakini dua pasang gunungan jaler dan istri akan mendatangkan berkah. Warga percaya isi gunungan akan memberikan berkah, rezeki,
Bupati Arief Rahman berjalan kaki bersama Forkompinda dan OPD dari perempatan grojogan menuju panggung di depan MD Mall.
“Alhamdulillah pagi hari ini meriah sekali ya. Jadi Grebeg Gunungan ini dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke 275 Kabupaten Blora.” Ujar Arief Rahman bupati Blora.
Arief menyampaikan dalam acara Grebeg Gunungan ada ratusan gunungan Lanang dan wadon yang di sajikan kepada masyarakat.
“Jadi tadi gunungannya itu hampir 275 gunungan, jadi sepanjang jalan pemuda masyarakat antusias saling berebut gunungan itu ya,” terangnya
Sementara itu Nur Hidayat kepala Dinas Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana. (DPPKB) saat di temui awak media menyampaikan ada dua katagori simbol gunungan Lanang dan wadon untuk menggambarkan kesuburan.
” Untuk dalduk di suruh buat membuat gunungan wadon oleh bapak bupati dalam filosofi kita mengendalikan tentang menyeimbangkan kelahiran dan kematian,” ujarnya.
Lebih lanjut Nurhidayat menjelaskan gunungan wedok dengan jajanan pasar sedangkan gunungan Lanang polowijo dan polo kependem.(Her)